PREDIKSI SKOR PERSIJA VS PSMS MEDAN 14 APRIL 2012


Prediksi skor Persija vs PSMS 14 April 2012 ISL - Prediksi Pertandingan Persija Jakarta vs PSMS Medan. PSMS Medan hampir dipastikan tidak diperkuat tiga pilarnya kala menghadapi Persija Jakarta di Stadion Utama gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu, 14 April 2012. Novi Handriawan dan Wawan Widiantoro terkena akumulasi kartu kuning. Sedangkan Markus Horison masih belum bergabung dengan tim.  
Tapi, kondisi tersebut ternyata tidak membuat kepercayaan diri tim berjuluk Ayam Kinantan itu luntur. Caretaker pelatih, Suharto AD malah mengatakan kalau para pemainnya kini sangat bersemangat menghadapi Persija apalagi di laga sebelumnya, mereka berhasil menahan imbang PSPS Pekanbaru di kandangnya.

"Kami siap, para pemain sudah tahu apa yang harus dilakukan. Meskipun tanpa ketiga pemain tersebut, tidak menjadi masalah karena kita sudah siapkan pengantinya masing-masing," ujar Suharto.

Di pertandingan nanti, Suharto kembali akan menurunkan Edi Kurnia untuk menggantikan peran Markus Harison dibawah mistar gawang.

"Edi Kurnia akan menggantikan Markus yang masih ada urusan keluarga. Pada laga sebelumnya, Edi Kurnia sudah memperlihatkan kemampuannya," ujarnya Suharto.

Mengenai lawannya, pelatih yang juga merupakan striker PSMS di Era 90-an tersebut mengatakan dirinya sangat mewaspadai kemampuan para pemain Persija Jakarta. Meskipun tampil tanpa Rahmad Affandi dan Pedro Javier yang terkana akumulasi kartu kuning, dirinya yakin tim besutan Iwan setiawan itu akan tetap tampil garang.

"Mereka punya tim bagus, komposisi pemain senior dan pemain mudanya sangat bagus, semua pemain pasti dapat perhatian khusus. Para pemain saya intruksikan untuk tidak fokus kepada satu pemain saja, semuanya harus dikawal," ujar Suharto.

Selain itu, PSMS Medan juga akan kembali menjajal kemampuan Natsja Cech. Legiun asing anyar asal Slovenia tersebut akan diplot sebagai gelandang untuk membantu memberikan bola kepada duet striker Osas Saha dan Arie Priatna. Sebelumnya, pemain berusia 34 tahun tersebut sudah tampil di babak kedua saat kontra PSPS, pada 9 April lalu.

"Kemungkinan Cech akan kita turunkan, kondisi terakhir dia dalam kondisi fit, semoga dia mampu menunjukkan kemampuan dengan memberikan suplai bola kepada dua striker," tutur Suharto.

Head to Head Persija vs PSMS:
Mar 30, 2012 PSMS Medan 3 - Persija Jakarta 3 (ISL)‎
Apr 17, 2009 Persija Jakarta 1 - PSMS Medan 1 (ISL)‎
Aug 6, 2008 PSMS Medan 0 - Persija Jakarta 2 (ISL)‎

Lima Pertandingan terakhir Persija:
Mar 30, 2012 PSMS Medan 3 - Persija Jakarta 3 ISL
Mar 25, 2012 PSAP Sigli 1 - Persija Jakarta 0 ISL
Mar 12, 2012 Persija Jakarta 2 - Gresik United 0 ISL
Mar 4, 2012 Persija Jakarta 4 - Persiba Balikpapan 0 ISL
Mar 1, 2012 Persija Jakarta 1 - Mitra Kutai Kartanegara 1 ISL

Lima Pertandingan terakhir PSMS:
Apr 9, 2012 PSPS Pekanbaru 1 - PSMS Medan 1 ISL
Mar 30, 2012 PSMS Medan 3 - Persija Jakarta 3 ISL
Mar 27, 2012 PSMS Medan 3 - PSPS Pekanbaru 1 ISL
Mar 7, 2012 Persidafon Dafonsoro 4 - PSMS Medan 1 ISL
Mar 3, 2012 Deltras FC 0 - PSMS Medan 1 ISL

Perkiraan susunan pemain Persija vs PSMS:

PersijaAndritany, Ismet Sofyan, Leo saputra, Precious, Ngurah Nanak, Amarzukih, Robertino Pugliara, Johan Juansyah, Alan Martha, Bambang Pamungkas, Pedro Javier.

PSMSEddy Kurnia, Wawan Widiantoro, Novi Handriawan, Sasa Zecevic, Denny Rumba, Ramadhan Saputra, Zainal Anwar, Muhammad Antoni, Zulkarnain, Arie Priatna, Ikpefua Osas Saha.

Prediksi skor pertandingan Persija vs PSMS by_KangJayaPersija vs PSMS 2-0. Pertandingan Persija vs PSMS disiarkan langsung di ANTV 15.00 WIB, tanggal 14 April 2012.
thumbnail
Judul: PREDIKSI SKOR PERSIJA VS PSMS MEDAN 14 APRIL 2012
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Prediksi SKOR :

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Telah Berkomentar dengan Sopan....

Bagi yang Tidak Mempunyai akun google atau yang lainya bisa komentar dengan ANONYMOUS

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz